MRT Jakarta akan Lakukan Overhaul Pada Rangkaian Keretanya

Rangkaian MRT saat diangkat menggunakan lifting jack | Foto: MRT Jakarta

[5/3] Setelah hampir 2 tahun beroperasi, rangkaian MRT Jakarta akan mulai menjalani overhaul atau perawatan. Overhaul nantinya akan dimulai sekitar bulan Agustus 2021 mendatang. Guna mempersiapkan teknisi untuk melakukan hal tersebut, MRT Jakarta mengadakan simulasi di Depo Lebak Bulus.

Seperti dilansir dari rilis pers MRT Jakarta, dalam simulasi ini, kereta dipisahkan dari bogienya. Selanjutnya bodi kereta diangkat menggunakan lifting jack dan bogie kereta didorong menjauh ke tempat perawatan. Direktur Operasi dan Perawatan MRT Jakarta Muhammad Effendi mengatakan nantinya kegiatan overhaul akan mendapatkan pendampingan teknisi dari Jepang.

Selain pendampingan, nantinya juga akan dilakukan transfer pengetahuan dari teknisi Jepang ke teknisi Indonesia supaya nantinya MRT Jakarta bisa mandiri dalam melakukan perawatan sarananya. Effendi mengatakan nantinya ada 16 set atau 96 kereta yang akan menjalani overhaul hingga 2023 mendatang.

Dirinya memastikan proses overhaul yang dilakukan tidak akan mengganggu operasional MRT Jakarta. Proses overhaul yang dilakukan nantinya akan didokumentasikan untuk arsip sebagai bahan evaluasi dan referensi di masa yang akan datang. (RED/BTS)

—————–

Terima kasih sudah mempercayakan kami sebagai referensi berita perkeretaapian Anda. Dengan misi sebagai media perkeretaapian yang independen dan faktual, RE Digest hingga saat ini beroperasi dengan biaya pribadi dari masing-masing Tim REDaksi.

Oleh karena itu, kami meminta sedikit bantuan: hanya dengan Rp 5000 tiap bulannya, Anda sudah membantu kami untuk tetap beroperasi dan menjadi lebih baik. Sampaikan dukungan dan donasi Anda melalui link Trakteer kami di bawah ini.

donasi Trakteer

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.